Drop a comment if you stay right here
Home » » Mencegah Akses Command Prompt

Mencegah Akses Command Prompt

Ada kalanya suatu pertahanan keamanan computer bisa diakses melalui command prompt. Untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan, minimal mengurangi “satu kekawatiran”, kita bisa membuat command prompt tidak bisa diakses user lain. 
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

Klik Start > Run > kemudian ketik gpedit.msc dan enter atau OK kemudian beberapa saat akan muncul Group Policy Editor.
Kemudian klik User Configuration > Administrative Templates > system > hingga muncul seperti pada gambar di bawah ini.
Kemudian pada sebelah kanan pilih (klik) Prevent acces to the command prompt sehingga akan muncul kotak Prevent access to the command prompt properties seperti di bawah ini.
Kemudian pilih enabled pada opsi yang ada, kemudian pilih yes di bawah pertanyaan Disable the command prompt script processing also? Kemudian klik OK atau Apply, kemudian tutup jendela group policy editor.
Tugas kita sudah selesai!!!.
Sekarang Anda coba masuk ke command prompt melalui Start > Run > kemudian ketik command kemudian Enter, atau juga bisa juga melalui Start > All Program > Accessories > Command Prompt. Setelah itu, coba Anda ketikkan salah satu perintah DOS maka akan muncul comment The command prompt has been disabled by your administrator, seperti di bawah ini.
Untuk mengembalikan seperti semula, tinggal mengembalikan ke opsi pada kotak Prevent access to the command prompt properties dengan Not Configured kemudian klik OK atau Apply.
SELAMAT MENCOBA!!
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Abangrizky - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger
Read more: http://majuter.us/2012/02/13/membuat-iklan-melayang-tanpa-mengganggu-pembaca#ixzz1n62dVtL1 Under Creative Commons License: Attribution Non-Commercial No Derivatives